Rabu, 27 Mei 2009

PERSIK BUNGKAM PSIS


koncomacan - Niat PSIS Semarang memberi kado bagi ulang tahun ke-460 kota Semarang gagal terwujud setelah mereka dipermalukan tamunya Persik Kediri 2-1 pada lanjutan Liga Super Indonesia di Stadion Jatidiri, Senin (25/5).
PSIS memang sudah dipastikan terdegradasi dari LSI. Karenanya mereka pun mencoba menjaga kehormatan tim dengan tidak menjadi juru kunci. Namun PSIS justru kembali menelan kekalahan sehingga kemungkinan besar bakal mengakhiri musim di dasar klasemen. Sedangkan Persik sendiri dengan kemenangan ini naik ke posisi lima dengan 51 angka.


Persik yang lebih diunggulkan membuka keunggulannya pada saat laga berjalan 22 menit melalui tendangan setengah voli Saktiawan Sinaga yang meneruskan umpan silang Mahyadi Panggabean.
Namun keunggulan ini tidak bertahan lama karena lima menit kemudian, PSIS mampu menyamakan kedudukan ketika tendangan keras kaki kiri Ferry Ariawan tidak mampu dibendung kiper Persik Wahyudi.
Tujuh menit setelah turun minum, Persik mendapat hadiah penalti ketika Denny Rumba menyentuh bola dengan tangannya di kotak terlarang.
Gelandang Legimin Raharjo yang dipercayakan sebagai algojo dengan baik memperdaya kiper Agus Murod guna mencetak gol pertamanya bagi Persik di musim ini.
Kembali tertinggal, PSIS meningkatkan tempo permainan dengan dimotori kapten Jules Basile Onambele dan Aziz Dnibi. Dua peluang didapat melalui Ferry dan Denny namun belum membuahkan gol.
Di menit ke-68, PSIS hampir menyamakan kedudukan ketika tendangan spekulasi Sapto yang coba ditangkap Wahyudi terlihat sudah melewati garis gawang. Sayangnya wasit berpendapat lain.
Peluang terbaik PSIS untuk menyamakan kedudukan hadir enam menit sebelum bubaran ketika mereka mendapat hadiah penalti, sayangnya eksekusi penalti Basile masih melebar.


Comments :

0 komentar to “PERSIK BUNGKAM PSIS”

Posting Komentar

Waktu Anda

 

Copyright © 2009 by persikmania sejati dan persik kediri